EXPLORE YOUR WORLD, ANAKKU!!

Selasa, 04 April 2017




“Ibu, kenapa banyak orang disini?”
“Kenapa semua berwarna kuning?”
“Aku mau foto disini, boleh Bu?”
“Horeeee, aku boleh minum susu sapiiii yaaa Buuu...”
“Aku mauuu loncat-loncat, boleh kaannn Buuuu...”
Tidak seperti kakak-kakaknya, Arul anakku yang nomer 4 ini lebih berhati-hati di setiap mengambil tindakan. Dia akan bertanya banyak hal sebelum melakukan sesuatu.  Setiap mengajaknya ke tempat yang baru, dia akan bertanya ini itu dan sangat penasaran dengan semua hal yang ada di situ. Sebetulnya dia tidak takut dengan hal-hal yang baru, justru dia sangat penasaran sekali dan selalu ingin mencobanya. Tetapi karena berhati-hati maka dia selalu meminta ijin terlebih dahulu kepadaku.

Terus terang, kadang-kadang aku bingung untuk menjawabnya, apakah harus mengijinkan atau melarangnya, karena tidak selalu yang ingin dia lakukan itu aman untuknya. Aku seringkali khawatir jika terjadi hal-hal buruk yang menimpanya. Tetapi begitu datang ke acara Explore Your World yang diadakan DANCOW kemarin, aku menjadi yakin dan mantap bahwa sebagai orang tua kita harus mendukung masa eksplorasi si kecil. Kegiatan yang dilaksanakan oleh Dancow pada 1-2 April 2017 di Royal Plaza ini memang mengusung tagline IYA BOLEH sebagai simbol kepercayaan diri orang tua untuk melepas si Kecil membuka potensi maksimalnya.

Dalam talkshow yang di pandu oleh Shanaz Haque pagi itu, disampaikan oleh Psikolog Ratih Ibrahim bahwa memperbolehkan si kecil bereksplorasi merupakan salah satu wujud cinta Bunda dan Ayah. Orang tua mengatakan IYA BOLEH untuk memperbolehkan dan melepas si kecil melakukan sesuatu, dengan sendirinya dapat mendorong si kecil untuk berani dan mandiri sehingga semakin terbuka kesempatan bagi mereka untuk belajar hal-hal baru dan mengembangkan dirinya.
Pada kesempatan itu Dancow meluncurkan inovasi terbarunya Nestle DANCOW Advanced Excelnutri+ yang memiliki kandungan Lactobacillus rhamnosus hingga tiga kali lipat lebih tinggi dari sebelumnya.  Senior Brand manager DANCOW Advanced Excelnutri+ Nestle Indonesia, Riza Nopalas mengatakan bahwa ada tiga elemen yang mempengaruhi tumbuh kembang anak yaitu nutrisi, stimulasi serta cinta Bunda dan Ayah. Oleh karena itu diharapkan inovasi terbaru yang didukung Nestle Reasearch Centre ini dapat membantu si Kecil mencapai tumbuh kembangnya yang optimal dari sisi nutrisi.

Dokter spesialis tumbuh kembang  anak DR. Dr Roedi Irawan, M.Kes SpA(K) menuturkan bahwa Lactobacillus rhamnosus adalah bakteri baik yang dapat membantu menjaga saluran pernafasan dan saluran cerna si Kecil. Menjaga asupan bakteri baik seperti ini sangat penting karena tubuh yang terlindungi dapat menjadi fondasi fundamental untuk mendukung proses belajar dan pertumbuhan fisik si Kecil, yang tentunya sangat penting dalam tahap tumbuh kembangnya.
Dalam Nestle DANCOW Explore Your World di Royal Plasa kemarin dibagi menjadi empat area utama, yaitu ART CENTRE dengan aktivitas hand painting dan storytelling, CENTRAL PARK yang dilengkapi dengan teknologi augmented reality, SMART CITY dimana si kecil bisa membangun kota DANCOW versinya sendiri, dan ada PLAY PARK yang dipisahkan antara anak yang berusia 1+, 3+ dan 5+ dengan aktifitas wall climbing  dan monkey bar untuk si Kecil bertualang. Semua aktifitas ini bertujuan untuk mengasah mulai dari kemampuan berbahasa dan motoriknya. Juga ada kesempatan untuk berkonsultasi dengan para pakarnya sehingga bisa membantu menyelesaikan masalah-masalah pertumbuhan yang dihadapi si Kecil.
Keseruan Dancow Explore Your World ini ditutup dengan konser Sheila on7. Rasanya kurang sekali karena hanya dua hari, tetapi jangan khawatir bagi yang belum sempat merasakan keseruannya, Dancow akan hadir lagi di Jakarta (29-30 April), Semarang (5-6 Agustus), Solo (9-10 September) dan Makassar (7-8 Oktober). Dengan acara ini,  diharapkan setiap orang tua semakin yakin untuk mengatakan IYA BOLEH kepada si Kecil bereksplorasi sehingga si Kecil dapat mencapai tumbuh kembang anak yang optimal.












                                                                                                                    

















Read More