Film horor memang selalu berhasil membuat merinding bulu kuduk. Bagi kamu penggemar tontonan menyeramkan, Korea punya cukup banyak judul film horor terbaik yang mampu memuaskan hasrat dan memancing rasa takut kamu.
Rekomendasi film Korea terbaik bergenre horror terbaru dibawah ini tidak kalah seru dan seram dibandingkan dengan film horor produksi negara lain, misalnya Jepang. Berikut dibawah ini rekomendasi 5 film horor Korea terbaik yang seru dan seram :
Whispering Corridors 6 : The Humming (2020)
Film ini adalah seri keenam dan yang terbaru dari serial Whispering Corridors. Whispering Corridors 6 : The Humming ini mengangkat tema horor supranatural dan menggunakan latar sekolah menengah khusus perempuan disetiap filmnya, tapi menampilkan karakter, plot, dan waktu yang berbeda.
Dikisahkan tentang seorang wanita bernama Eun-Hee (Kim Seo-Hyung). Dia bekerja sebagai wakil kepala sekolah di SMA-nya dahulu. Sejak mulai bekerja disana, Eun-Hee sering mengalami fantasi aneh dan mendengar bisikan – bisikan gaib. Dari situlah dia menyadari bahwa ada hal aneh yang bersumber dari kamar mandi sekolah.
The Closet (2020)
Film Korea terbaik bergenre horor selanjutnya yaitu The Closet. Jika kamu sedang mencari film horor yang tidak banyak menyajikan jump scare maupun adegan berdarah, maka film yang satu ini layak menjadi pilihan.
Film horor ini mengisahkan tentang Sang Won, seorang pria yang baru saja ditinggal mati istrinya. Sepeninggal istrinya, dia bersama sang putri pindah ke rumah baru. Namun di rumah baru tersebut, mereka merasakan keanehan. Hingga suatu hari, putrinya tiba – tiba menghilang secara misterius. Kemudian, seorang pengusir setan memberi tahu Sang Won untuk mencari putri kesayangannya di lemari.
Metamorphosis (2019)
Metamorphosis adalah salah satu film Korea terbaik dengan genre horor yang mengisahkan tentang roh jahat berwujud menyerupai manusia dan menyusup ke sebuah keluarga. Cerita berawal saat sebuah keluarga yang terdiri dari ayah, ibu, dan ketiga anaknya yang sudah besar memutuskan pandah rumah.
Namun, di rumah barunya mereka merasakan kejadian aneh. Dan puncaknya, salah satu anggota keluarga disusupi roh jahat. Kemudian, anak tertua di keluarga itu memanggil pamannya yang merupakan seorang pastor untuk melakukan ritual pengusiran roh jahat.
Warning : Do Not Play (2019)
Film Warning : Do Not Play ini mengisahkan tentang Mi Jung, sutradara film horor pemula. Dia kehabisan ide saat ingin menggarap film terbarunya. Hingga akhirnya Mi Jung mendengar tentang film horor terlarang 8 tahun silam, yang kabarnya dibuat oleh hantu. Rasa penasaran sang sutradara membawa dirinya untuk menguak apa yang terjadi dimasa lalu, sembari berharap bisa menemukan inspirasi untuk film barunya.
Gonjiam : Haunted Asylum (2018)
Film horor Korea terbaik selanjutnya berjudul Gonjiam : Haunted Asylum. Film ini mengisahkan tentang sekelompok anak muda yang ingin menyaksikan keseraman Gonjiam, sebuah rumah sakit jiwa yang terkenal angker di Korea Selatan.
Mereka melakukan hal tersebut demi sebuah konten YouTube mereka. Nahas, mereka terpisahkan dalam petualangan tersebut. Masing – masing merasa sangat takut, seorang diri harus menyusuri Gonjiam yang gelap dan menyeramkan.
Selain itu masih ada film horor Korea terbaik lainnya yang seru dan tentunya menyeramkan yaitu The Mimic (2017) dan Wailing (2016). Dari beberapa film horor Korea terbaik yang sudah disebutkan diatas, apa ada yang sudah pernah kamu tonton?
Read More