5 ALASAN KENAPA ANAK-ANAK SUKA MAIN GAME

Minggu, 31 Oktober 2021

Sudah bukan rahasia lagi kalau saat ini, hampir semua anak suka sekali bermain game. Handphone yang selalu ada di tangan memudahkan anak-anak untuk memainkan game yang mereka sukai,apalagi ketika pandemic kemarin dimana semua pembelajaran dilakukan secara online, maka intensitas anak-anak bermain dengan handphone itu lebih besar, sehingga kesempatan mereka untuk bermain game pun juga semakin besar.


Sebagai orangtua sebaiknya kita tidak terlalu khawatir atau terlalu bingung apabila anak-anak suka sekali bermain game. Kita bisa mengatur bagaimana agar anak-anak tetap bisa bermain game tanpa meninggalkan kewajiban mereka. Justru kalau kita melarang anak-anak bermain game, anak-anak akan mencuri-curi waktu untuk memenuhi keinginan mereka. Hal itu Justru lebih lebih berbahaya karena akibatnya anak-anak menjadi tidak jujur dan akan berbohong. Tetapi apabila kita memberi kesempatan kepada mereka untuk bermain game, maka kita bisa bekerjasama dengan anak-anak. Misalnya kita bisa mengatur waktunya, kita memberikan waktu khusus hari Sabtu dan Minggu untuk mereka bisa bermain game. Maka hal ini lebih menguntungkan.  

Berikutnya yang tak kalah penting, kita juga harus paham game apa yang dimainkan oleh anak-anak, kalau kita sudah tahu permainan apa yang dimainkan oleh anak-anak tentu kita bisa mengontrolnya, anak-anak bisa bermain dengan happy dan kita juga tidak khawatir. 

Salah satu situs game yang disukai anak-anak adalah plays.org. Ada banyak jenis permainan yang bisa dipilih dengan kategori yang bermacam-macam pula.  Ada comic games, cartoon games, education games, defense games dan masih banyak lagi. Lengkap genrenya  jadi kita tinggal memilih apa yang kita sukai. Serunya lagi kita tidak perlu mengunduh aplikasinya, kita bisa lansung main di websitenya. Ini beberapa penampakan game yang ada di play.org, sila pilih mana yang kalian sukai yess :








Nah kalau orang tua saja suka bermain game apalagi anak-anak. Berikut ini adalah 5 alasan kenapa anak-anak suka sekali bermain game :

1. GAME ITU MENYENANGKAN

Bila dibandingkan dengan semua aktivitas anak-anak, seperti membantu orang tua, mengerjakan PR, melihat TV, bermain layang-layang dan yang lain-lainnya maka bermain game itu menjadi lebih dipilih, karena bermain game itu lebih menyenangkan bukan? Apalagi bila anak-anak capek karena seharian sudah belajar dan juga les, maka bermain game bisa menjadi alternatif refreshing mereka. Itulah kenapa bagi anak-anak game itu sangat menyenangkan.

2. MENINGKATKAN KETERAMPILAN

Tanpa kita sadari game itu juga bisa meningkatkan keterampilan anak-anak. Apabila mereka menyukai game tentang masak-memasak misalnya maka tanpa mereka sadari sesungguhnya mereka sudah belajar memasak. Apabila mereka menyukai game tentang balapan sepeda motor atau racing maka ketika mereka memainkan game itu bisa meningkatkan ketrampilan mereka.

3. MENDAPATKAN TEMAN BARU

Anak-anak zaman sekarang paling sering melakukan Mabar atau main bareng. Mereka sering bermain dengan orang yang tidak mereka kenal sebelumnya, tetapi karena memainkan game yang sama atau karena sama-sama menyukai suatu game, maka akhirnya mereka bisa berkenalan dan bisa menjadi teman. Bila selesai bermain, mereka akan mnyimpan kontak dan suatu saat akan menghubunginya untuk diajak bermain lagi. Maka bemain game memang bisa dipakai untuk mendapatkan teman baru.

4. MENGHILANGKAN KEBOSANAN

Beban belajar anak yang berat selama ini membuat anak-anak sering suntuk dan bad mood. Apalagi di masa pandemi kemarin ketika guru-guru tidak bisa menjelaskan dengan maksimal, anak-anak harus pandai belajar sendiri maka salah satu hal yang bisa mengembalikan keceriaan mereka adalah dengan bermain game. Game bisa menghilangkan kebosanan dari rutinitas yang harus dilakukan setiap hari, game bisa membantu anak-anak, membuat mereka menjadi ceria kembali setelah bermain game.


5. MENEMUKAN HOBI DAN PASSION

Anak-anak akan bermain game tentang hal-hal yang mereka sukai. Kalau mereka menyukai memasak, maka mereka juga akan bermain game yang berhubungan dengan memasak. Kalau mereka menyukai bercocok tanam maka mereka akan bermain game yang berhubungan dengan bercocok tanam. Maka sebetulnya dengan bermain game, anak-anak bisa menemukan hobi dan passionnya. Misalnya ketika bermain game tentang memasak, anak-anak selalu kalah, maka mereka akan berpikir bahwa mereka tidak mempunyai bakat di bidang itu. Tetapi ketika mereka bermain game tentang bercocok tanam, dan lalu menang terus, maka anak-anak akan berpikir bahwa mereka menyukai bidang itu.


Demikianlah lima alasan kenapa anak-anak sangat menyukai game. Kalau kita sudah kompak dengan anak-anak, tentang kesepakatan bermain game, maka game itu juga bisa menjadi manfaat bagi mereka, oleh karena itu kita harus menjadi orang tua yang bijak ya..



3 komentar

Tengkyu udah blog walking here and nyempetin comment yaa...


Hakuna Matata
@trianadewi_td