REVIEW BUKU SUNSET DAN ROSIE

Minggu, 27 September 2020


Aku harus menyibukkan diri. Membunuh dengan tega setiap kali kerinduan itu muncul. Ya Tuhan, berat sekali melakukannya…. Sungguh berat, karena itu berarti aku harus menikam hatiku setiap detik.

Aku tahu apa artinya sebuah kesedihan, aku pernah mengalaminya. Percuma berdiri di sini sepanjang hari, sepanjang tahun, tidak akan membantu selain waktu. Tetapi agar waktu berbaik hati, kita juga harus berbaik hati kepadanya, dengan menyibukkan diri. Sendiri hanya megundang rasa sesal. Sepi haya mengundang lipatan-lipatan kesedihan lainnya. Apalagi berada di pemakaman ini

Aku bisa mengukir wajahnya di langit-langit kamar. Menatap wajahnya di bening bak air mandi. Di piring kosong. Apa yang bisa kulakukan? Hingga kapan semua ini akan berakhir. Hingga kapan aku bisa melupakannya. Berdamai. Hanya ketika pagi datang, sedikit perasaan lega mengisi sepotong hatiku. Hanya ketika pagi datang, semua sedikit terasa lebih indah. Sedikit saja, tetapi itu menyenangkan. Bagiku waktu selalu pagi. Di antara potongan dua puluh empat jam sehari, bagiku pagi adalah waktu paling indah. Ketika janji-janji baru muncul seiring embun mengggelayut di ujung dedaunan. Ketika harapan-harapan baru merekah bersama kabut yang mengambang di persawahan hingga nun jauh di kaki pegunungan. Pagi, berarti satu hari yang melelahkan telah terlampaui lagi.

Itu adalah cuplikan kata-kata di buku Sunset dan Rosie karya Tere Liye. Salah satu buku favoritku diantara puluhan tulisan Tere Liye. Dan seperti buku Tete Liye yang lain maka aku juga menyelesaikan membacanya dalam sekali duduk. Akan kulanjutkan membaca terus sampai selesai. Bahkan sampai aku tidak tidur karenanya hihihi karena selalu pinisirin endingnya gaess..

Aku pernah bertemu Tere Liye waktu pelatihan menulis buku bersama Diva Press di Yogyakarta, lalu aku protes tentang ending Novel ini. Tere cuma tersenyum dan bilang terserah dia yang nulis kan dia huh lalu aku bilang aku mau bikin fan fictionnya dan kuberi judul Sunrise bersama Sekar. Tere Liye sampai terbahak-bahak. Ya aku memang gemes dengan ending novel ini. Tapi bisa apa akuuuhh..

Adalah Tegar yang mencintai Rosie. Memuja Rosie selama dua puluh tahun sejak Rosie masih dikepang rambutnya. Di suatu saat dia ingin menyatakan cintanya kepada Rosie di puncak Rinjani. Sayangnya ketika itu dia mengajak Nathan temannya. Tak disangka tak diduga ternyata justru Nathan mendahuluinya menyatakan cintanya kepada Rosie.  Hancur lebur hati Tegar, rasa cinta yang dia simpan selama dua puluh tahun terasa sia-sia kalah dengan Nathan yang baru dua bulan mengenal Rosie. 

Lalu Tegar memutuskan pergi dari kehidupan mereka  berdua. Tegar pergi ke Jakarta. Selama lima tahun memamg dia bisa terbebas tidak bertemu Rosie,  walaupun kenyatannya kerinduannya terhadap Rosie tetap  tak terganti. Alhamdulillah ternyata Rosie yang akhirnya menikah dengan Nathan bisa menemukan jejak Tegar dan lalu mereka mengunjungi Tegar di apartemennya. Tegar yang sempat enggan bertemu mereka akhirnya luluh karena anak Rosie dan Nathan yang lucu-lucu. 

Sejak saat itulah Tegar bersahabat dengan mereka. Hingga disuatu hari bertepatan dengan hari ulang tahun pernikahan Rosie dan Nathan yang ke-13, mereka ingin Tegar ikut menyaksikannya lewat video call. Mereka berada di Bali dan Tegar di Jakarta. Tak disangka ketika itu pula terjadi ledakan bom di restoran tempat mereka merayakan. Ledakannya sangat dhasyat membuat Tegar kebingungan karena dia melihat lewat video call itu bagaimana kejadiannya. Karena tidak bisa mengontak mereka, Tegar memutuskan berangkat ke Bali. Untunglah dia masih mendapatkan tiket pesawatnya. Begitu paniknya hingga Tegar mengorbankan janji pertunangannya dengan Sekar yang akan digelar keesokan harinya. Tegar memilih mengutamakan Rosie. 

Dalam peristiwa ledakan itu Nathan tewas meninggalkan Rosie dan keempat anaknya. Rosie yang tidak siap menerima kenyataan ditinggal oleh Nathan akhirnya sampai depresi dan harus dirawat di tempat rehabilitasi. Tegar tak tega meninggalkan keempat anak Rosie yang masih kecil2 akhirnya memutuskan meninggalkan Jakarta dan menetap di Lombok untuk mengelola resort milik Rosie. Janji Tegar kepada Sekar yang hanya dua hari saja pergi ke Bali molor menjadi dua bulan dan bahkan dua tahun. Apa kabar Sekar dengan penantiannya?

Bagaimanakah akhirnya ending dari cerita ini? Apakah Tegar akan menikah dengan Sekar yang selama ini telah menjadi pelipur lara dirinya? yang telah membantu Tegar melupakan Rosie walaupun Sekar yakin di hati Tegar tetaplah Rosie tak akan terganti. Atau apakah Tegar akan menikahi Rosie, wanita pujaan hati yang selama ini dia cintai dan dia impikan? Bukankah sudah dua tahun Tegar merawat anak-anak mereka ketika Rosie depresi, tentu Tegar sudah sangat pantas menjadi ayah bagi keempat anak-anak itu. Tetapi bukankah Mawar tak bisa tumbuh pada tegarnya karang?

Dua puluh tahun kelak, aku pasti menyesali telah melakukan ini, Tegar. tetapi, dua puluh tahun kelak juga, aku pasti lebih menyesalinya jika tidak melakukannya.” Sekar menahan tangis, tubuhnya bergetar, satu tangannya yang lain meraih lenganku, menatapku, “Menikahlah dengan Rosie, Tegar. Menikahlah. Pagi ini aku paham, aku mengerti, kalian ditakdirkan bersama sejak kecil. Aku sungguh akan belajar bahagia menerimanya, dan itu akan lebih mudah dengan pemahaman yang baru. Aku akan baik-baik saja. Menikahlah!

Selamat menikmati Novel ini. Alur yang penuh dengan flash back justru membuat Novel ini semakin seru. Setting lokasi di Gili Trawangan lombok semakin menambah indah imaginasi kita. Sungguh sebetulnya aku tidak sabar menunggu novel ini difilmkan. Semoga yaa..


Read More

MENEMUKAN IDE UNTUK MENULIS

Minggu, 20 September 2020


Seringkali kita dengar ucapan banyak orang tentang susahnya mencari ide dalam menulis. Jk Rowling pernah mengatakan bahwa tulislah apa yang kamu kuasai. Maka menulis akan menjadi mudah. Kalau kita seorang guru maka tulislah tentang pengalaman mengajar setiap hari. Tulislah tentang bagaimana menghadapi murid-murid yang bandel, bagaimana menyampaikan materi pelajaran dengan mudah. Ya tulislah tentang hal-hal yang kita alami sehari-hari. Jangan menulis hal-hal yang kita tidak mengetahuinya. Misalnya tentang bagaimana bertahan hidup di planet mars misalnya. Wujud planetnya bagaimana aja kita juga nggak tahu kan hohoho..

Berikut ini beberapa hal yang bisa dijadikan ide dalam menulis :

1. Dari pengalaman pribadi

Setiap kita pasti punya pengalaman menarik yang mungkin tidak dialami setiap orang. Itu bisa jadi ide tulisan yang bagus. Misalnya ketika belum semua orang pernah pergi ke Jepang dan ternyata kita sudah pernah. Maka pengalaman kita berwisata ke sana bisa menjadi tulisan yang menarik. Orang-orang yang akan pergi ke Jepang akan menjadikan tulisan kita sebagai rujukan persiapan kepergian mereka. Atau misalnya lagi pengalaman merawat orang sakit. Usaha apa saja yang sudah kita lakukan, obat apa saja yang sudah dikonsumsi, itu akan menjadi tulisan yang bermanfaat bagi orang lain yang membutuhkan.

2. Dari Kejadian di sekitar kita

Sebagai warga masyarakat yang sehari-hari tinggal bersama di suatu lingkungan, tentu banyak kejadian spesial yang terjadi dan bisa kita ambil ibrohnya. Maka kita bisa menuliskan pengalaman tersebut untuk diambil hikmahnya. Misalnya tentang tetangga yang hidupnya biasa-biasa aja ternyata mampu menyekolahkan anaknya keluar negeri. Atau tentang pak Haji tetangga depan rumah yang selalu bershodaqoh di setiap hari Jumat dll dsb.

3. Dari buku yang kita baca

Untuk bisa menulis orang harus suka membaca. Semakin banyak buku yang kita baca semakin luas pengetahuan kita dan semakin banyak hal yang bisa kita tuliskan. Selain itu kita juga bisa membuat review dari buku yang kita baca tersebut. Dari review kita orang  bisa menentukan apakah dia jadi membeli buku itu atau tidak.

4. Dari curhatan teman

Banyak orang bilang hati-hati curhat dengan penulis nanti kisahmu tiba-tiba bisa jadi buku hihihi tapi begitulah memang. Terkadang curhatan seorang teman bisa kita jadikan ide tulisan. Kita tambah-tambahi sedikit kisahnya biar seru lalu kita buat akhir yang happy atau yang sad, jadi deh sebuah cerita hehehe..

Jadi sebetulnya tidak ada istilah mencari ide menulis itu susah. Yang ada memang kita malas menuliskannya. Karena sesungguhnya ide itu bertebaran di sekitar kita. Ayo mulai menulis sekarang. Ingat pesan Pramoedya ananta tour bahwa orang akan hilang dari peradaban dan dari sejarah kalau dia tidak menulis. So, mulai kapan kamu akan menulis?

Read More

BERTUMBUH MENJADI BLOGGER BERSAMA NBS

Minggu, 13 September 2020


NBS adalah singkatan dari Ning Bloger Surabaya. Sesuai namanya maka ini adalah group kumpulan para Ning yang berprofesi sebagai bkoger yang berdomisili di Surabaya dan sekitarnya. 

Hal-hal yang membuatku bahagia bergabung bersama NBS adalah antara lain:

1. Nama Ning

Dari namanya yang Ning Blogger saja, sudah membuatku bahagia, lha aku ini ibu-ibu beranak empat eh lha koq masih punya group yang judulnya Ning wkkwkkw oh betapa bahagianya yaa.. tahu nggak kalau Ning itu artinya embak-embak alias gadis-gadis yang masih muda dan cantik hihihi... 

2.  Domisili yang dekat

Group ini memang berisi blogger-blogger yang domisili Surabaya dan sekitarnya. Nah yang membuatku bahagia walaupun rumahku Lamongan tetapi aku boleh bergabung dengan group ini. Dekatnya domisili kami membuat kami mudah sekali berkoordinasi. Rumah mbak Tikha di Ketintang menjadi pilihan home base kami. Lumayan dekat dengan rumahku di Ketintang, jadi kalau ada pertemuan apa-apa aku dengan senang hati ikut nimbrung.

3. Belajar banyak hal 

Setiap kali berkumpul bersama selalu ada saja ilmu yang kudapatkan walaupun kesannya hanya haha hihi saja tetapi sebetulnya kami banyak belajar. Mulai dari belajar menulis blog yang baik sampai belajar fotografi juga. Pokoknya  belajar bagaimana menulis blog yang baik deh so kudu lengkap dengan belajar memotretnya juga kan?

Belajarnya tidak melulu harus bertemu yaa.. Kami juga belajar banyak hal di group. Jadi belajar online ala ala pandemik saat ini gitu. Salah satu dari kami yang menjadi coachnya dan member yang lain siap menyimak dan mengikuti. 

4. Banyak Job

Di group ini pula aku mendapatkan banyak job blogger. Karena kami memang selalu saling share apabila ada job. Siapa saja berhak mendaftar, tidak perlu iri apabila tidak terpilih dan tidak perlu sombong kalau mendapatkannya. Karena rezeki sudah diatur bukan dari sananya?  Tetap selalu berusaha menjadi blogger yang  baik nanti insyaAllah rezeki akan datang sendiri.

5. Kegokilan yang kompak

Satu hal yang paling kusenangi adalah aku tidak perlu jaim-jaim berada di sini. Kegokilan kami sudah terbukti kompak. Apa saja dibahas di group ini mulai dari yang sedih yang lucu  yang ayu yang cakep bahkan sing nggilani barang hmmm wis saksenengmu ngomong opoooo pokoke ayo ngguyu.. ssttt apalagi kalau bahas drakor waduuuhh bisa ratusan chat seketika gaes wkwkwk Oya Bahkan tak jarang kami juga curhat-curhat geje dan alhamdulilah legaa banget karena semua akan berempati memberi masukan. 

Itulah lima hal yang kusukai dari NBS ini. Rasanya aku seperti menemukan saudara baru sahabat baru di kesendirianku ini Semoga persahabatan dan persaudaraan ini akan langgeng selamanya hingga akhir menutup mata.. aammiinn..


Read More

HANYA KAMU YANG BISA MEMBUATKU BAHAGIA

Minggu, 06 September 2020

Kamu kemana?

Kamu tahu aku malas melakukan semuanya, tanpamu. Aku bangun, tidak ada kamu. Sepinya hariku kini. Mana senyum manismu untukku? Mana tatapan hangatmu buatku?

Kamu kemana?

Kamu tidak merindukanku? Kalau rindu kenapa kamu diam saja? Berarti cuma aku yang merindukanmu? Oh malangnya nasibku hiks

Kamu kemana?

Aku lihat handphoneku. Sepi pula. Tak ada pesan singkat sapaanmu seperti biasanya. Kamu tahu sedikit pesanmu itu sangat membahagiakanku. Pagiku yang muram bisa seketika berwarna.

Kamu kemana?

Dulu kalau kamu keluar kota aku suka ngambek, pengen rasanya ikut kemanapun pergimu. Tapi itu tidak mungkin bukan? Lalu kau akan bilang, kalau kau cuma pergi sebentar besok pasti pulang.

Benar katamu harusnya saat itu aku bersyukur. Masih bisa berharap kepulanganmu. Masih bisa berharap bertemu denganmu. Masih ada yang kuharapkan. Tapi sekarang? Hanya hari-hari kerontang yang semakin kosong saja..

Kamu kemana?

Katakan dimana dirimu berada, aku akan menyusulnya. Katakan dimana aku akan kesana. Menemuimu dengan penuh cinta.

Kamu kemana?

Tidak tahukah kau kalau semua menjadi hampa tanpamu, semangat hidupku kau bawa pergi, bahkan sepotong hatiku pun ikut hilang bersamamu. Aku sudah lupa apa itu bahagia sejak kau tak lagi disisi. Aku sudah lupa bagaimana tersenyum manis sejak kau tak ada lagi..

Kamu kemana?

Tidakkah kau tahu hanya dirimu yang bisa membuatku bahagia, hanya dirimu yang bisa membuatku bergembira dan hanya dirimu yang  bisa membuatku bersemangat.

Kamu kemana?

Aku kehilanganmu, sungguh!

Read More

ONLINE SHORT COURSE BERSAMA THE BRITISH INSTITUTE

Kamis, 03 September 2020







Bersyukur banget aku bisa mengikuti short course yang diadakan secara online oleh The British Institute. Pembelajarannya dilakukan menggunakan zoom dan sangat menarik. Berasa belajar offline saja karena dikemas dengan sangat apik.

The british Institut ini dirikan pada 18 Februari 1984. Sebagai salah satu institusi pendidikan yang fokus kepada pembelajaran Bahasa Inggris. TBI adalah tempat kursus Bahasa Inggris yang terdepan dan pertama di Indonesia dengan mutu & kualitas yang tidak perlu dipertanyakan lagi. Dalam mempertahankan komitmen dan mengembangkan kepercayaan masyarakat Indonesia terhadap kualitas belajar dan mengajar. TBI memastikan bahwa para pengajar memenuhi syarat kualifikasi yang sesuai dengan standar internasional. Diharapkan agar TBI terus menjadi pilihan utama bagi seluruh sumber daya manusia yang memiliki mimpi untuk sukses di kehidupan sosial dan menghadapi persaingan global yang semakin luas. Menguasai kemampuan berbahasa Asing terutama Bahasa Inggris sebagai 2nd language, pastinya akan menjadi nilai lebih yang bisa dipergunakan seumur hidup.

TBI adalah satu satunya institusi pelatihan Bahasa Inggris di Indonesia yang disertifikasi oleh the University of Cambridge English, untuk menjalankan kursus pelatihan CELTA (Certificates in Teaching English to Speakers of Other Languages), dan ini menjadikan TBI selalu mengikuti perkembangan terbaru dalam pelatihan guru dan menjadi yang terdepan dalam segala metodologi pengajarannya.

Tahun ini TBI menginjak angka ke-36, waktu yang bukan sebentar dalam memberikan pelayanan yang luar biasa terhadap seluruh muridnya. Dalam rangka ulang tahunnya tersebut, TBI mengadakan beberapa kompetisi seperti lomba menulis, membuat vlog, kompetisi video dan lain lain. Agar murid murid menjadi semakin bersemangat dalam meningkatkan tingkat Bahasa Inggris mereka dengan cara cara yang menyenangkan.


ABOUT TBI Dago -  Bandung

Sistem Pembelajaran

- Face-to-face

- Online Learning

- Blended Learning 


Highlights

- Berada di lokasi yang sangat strategis yaitu jalan Dago no.157. Sangat mudah dijangkau dengan kendaraan umum. Berada di dekat kampus ITB, UNIKOM, ITHB, UNISBA dll.

- Tenaga pengajar baik asing maupun lokal yang berpengalaman dan memiliki standar kualifikasi serta sertifikasi Internasional.

- Sangat terpercaya untuk persiapan tes IELTS dan TOEFL.

- Program teacher training yang rutin dilakukan setiap bulannya.

- Metode dan materi pengajaran yang up-to-date.

- Terpercaya oleh banyak perusahaan - perusahaan besar.

- Terpercaya oleh beberapa universitas di Bandung untuk program wajib persiapan tes TOEFL sebagai salah satu syarat kelulusan mahasiswa/i di Bandung.

- Practice Test TOEFL yang digunakan oleh beberapa universitas di Bandung.

- Menerapkan sistem pengajaran yang praktis, relevan, menyenangkan dan dinamis.

- Jadwal kelas yang bervariasi dan dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan karena TBI memiliki kelas dari Senin sampai dengan Sabtu mulai pukul 10.00 – 21.00.

-  Belajar dapat dilakukan dimana saja karena TBI memiliki kelas yang dapat diakses secara online / digital learning.

- Biaya kursus yang terjangkau.


Program Kelas Tersedia

- Children

- Pre Teen

- Teen

- Global English

- Exam Preparation for TOEFL or IELTS test

- Workshop

- In-House Training

- Private Class

- Blended Learning

- Online Learning

- Teacher Training


Aktifitas

- Supporting acara - acara pendidikan, pentas seni, bundling program dll.

- Special Promotion (Back to School, Back to Campus, TBI Anniversary, Year End dll).

- All Year Programme (Pay one level get special discount, harga khusus untuk anggota keluarga, group promo dll).

- Car Free Day 

- Workshop gratis untuk sekolah, perusahaan, universitas, dan lembaga-lembaga pemerintahan maupun pendidikan.

- Bekerjasama dengan Indosat untuk program acara Ranking 1.

- Aktif melakukan exhibition di mall-mall dan sekolah dan atau universitas


Upcoming Promo

Back to Campus: Special Discount 20% + lucky dip (Study Voucher, Merchandise, dll) Only in  September 2020


Lokasi Cabang TBI

- Jakarta: Pondok Indah / Kuningan / Kelapa Gading

- Cibubur

- Depok

- Tangerang : BSD / Gading Serpong

- Bandung :  Dago / Festlink /  Jatinangor

- Malang


Contact Details

Info : 08122-046-937

Email : info@dago.tbi.co.id

Website : www.tbi.co.id

Instagram : tbibandung

Facebook: TBI Bandung

Read More